Kamis, 08 Agustus 2024 pukul 10.00 WITA bertempat di BRI Caffe Plaza Marina Labuan Bajo. Telah dilaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerjasama (MoU) antara Kantor Cabang BRI Labuan Bajo dengan Kejaksaan Negeri Manggarai Barat, tentang Pemberian Bantuan Hukum, Pertimbangan Hukum dan Tindakan Hukum Lain dalam bidang Perdata dan Tata Usaha Negara.
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Manggarai Barat, Pimpinan Cabang BRI Labuan Bajo, Kepala Seksi Perdata dan TUN, Jaksa Pengacara Negara Kejaksaan Negeri Manggarai Barat beserta staf dan Tim dari BRI Cabang Labuan Bajo.